Sunday, July 11, 2010

Prediksi Belanda vs Spanyol

Prediksi Belanda vs Spanyol, Belanda memang lebih sering tampil di final Piala Dunia daripada Spanyol. Namun keseluruhan La Furia Roja lebih banyak berpartisipasi di pesta sepakbola terakbar itu.

Belanda vs Spanyol, Afrika Selatan 2010 ini adalah penyelenggaraan ke-19 sejak pertama kali digelar di Uruguay pada tahun 1930. Saat itu Uruguay tampil sebagai juara pertama di Piala Dunia.

Belanda pertama kali tampil di Piala Dunia 1934 dan saat itu Oranje harus tersingkir di ronde pertama (saat itu belum dipakai sistem grup). Sementara Spanyol juga muncul pertama di Piala Dunia di tahun yang sama namun pencapaiannya lebih baik, yaitu perempatfinal.

Belanda sempat absen lama dari Piala Dunia 1950 hingga 1970. Namun pada comeback-nya di Piala Dunia 1974 dan 1978, Belanda berhasil melaju hingga partai puncak namun kalah dari Jerman Barat dan Argentina.

Sementara Spanyol mengalami masa kelamnya saat tak lolos di PD 1954 dan 1958 serta PD 1970 dan 1974. Prestasi terbaik dicapai 'Pasukan Matador' pada PD 1950 saat finis di posisi keempat. Namun baru sekali Spanyol mencapai final yaitu di 2010 ini.

Jika diringkas maka Belanda baru tampil sembilan kali di Piala Dunia sementara Spanyol unggul tiga dengan 12 penampilannya.

Kini siapa yang bakal berjaya di final ke-19 Piala Dunia ini? Saksikan saja duel kedua tim di Soccer City Stadium, Senin (12/7) dinihari WIB.

0 comments:

Post a Comment